TANJUNG, kontrasonine.com – Sejumlah petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tabalong terlihat sedang melakukan pemeliharaan tanaman median di jalan poros Ir. PHM Noor kelurahan Pembataan.
Terpantau, sejak pagi petugas sudah mulai mengerjakan pemeliharaan tanaman median jalan itu, beberapa petugas sedang memangkas rumput dan sebagian menyapu sisa-sisa potongan rumput tersebut.
Salah seorang petugas median jalan ruang terbuka hijau (RTH) DLH Tabalong, Ahmad Yusuf menyebutkan pemeliharaan tanaman tersebut rutin dikerjakan.
“Ini kegiatan rutin setiap hari, tapi berkala lain-lain wilayah kerjanya” sebutnya saat ditemui kontrasonline.com disela kerjanya, Senin (13/6).
Yusuf membeberkan untuk kali ini pihaknya melakukan pengerjaan dari simpang empat lampu merah Pembataan hingga depan Polres Tabalong.
“Kalau rute pemeliharaannya itu dari Selongan sampai pertigaan Guru Danau kemudian Tugu Obor menuju depan Aston. Sehari rata-rata jarak pengerjaan sekitar 500 meter” bebernya.
Ia juga menerangkan pemeliharaan yang pihaknya lakukan yaitu memotong rumput dan merawat tanaman di sejumlah pot.
“Kalau rumput sudah mulai lebat kita rapikan, perawatan tidak hanya di median tengah, kiri dan kanan jalan juga kami rawat” terangnya.

“Kita juga mengontrol tanaman di sejumlah pot, kalau ada yang mati kita ganti dan apabila ada pot rusak kita laporkan untuk diganti” timpal Icang sapaan akrabnya.
Icang menambahkan pemeliharaan rutin tersebut pihaknya lakukan sejak pukul 08.00 hingga 12.00 wita.
“Senin sampai sabtu jadwal pengerjaan hari minggu libur, sekali pengerjaan ada 14 orang ada yang bertugas memotong rumput dan sebagian menyapu sisa-sisa potongan rumput” pungkasnya. (Can)