Faji Tabalong Loloskan Dua Atlitnya ke Kejurnas di Lampung

TANJUNG, kontrasonline.com – Fikri Aulia Risky dan M. Subehi Al Fazar membuat bangga Federasi Arung Jeram (Faji) Kabupaten Tabalong.

Pasalnya, dua pemuda Tabalong ini bakal berangkat ke Kejurnas Arung Jeram yang akan berlangsung di Sungai Way Besai, Kampung Bonglai kecamatan Banjit kabupaten Way Kanan provinsi Lampung pada tanggal 5 sampai 10 Desember 2021 mendatang.

“Dengan lolosnya 2 atlet Tabalong ke kejurnas, sudah cukup membanggakan saya serta pengurus Faji Tabalong” tutur Ketua Faji Tabalong, Windi Maria, Senin (22/11).

Windi menyampaikan dua atlet sebelumnya berhasil lolos Seleksi Provinsi (Selekprov) atlet kontingen Kalimantan Selatan.

Selekprov dilaksanakan Pengurus Provinsi Faji Kalsel di Irigasi Sungai Martapura dan berlangsung selama tiga hari.

“Dari 10 atlet kita yang mengikuti Selekprov, hanya 2 atlet yang lolos menjadi perwakilan Kalsel” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa 2 atlet Tabalong lolos selekprov tersebut akan berangkat pada Kejurnas di Lampung.

“Tetapi kami masih belum ada rapat pengurus untuk keberangkatan atlet dan juga belum ada info pasti dari Pengrov” katanya.

Meski belum ada kejelasan terkait pendanaan, pihaknya tetap berusaha memberangkatkan kedua atletnya.

“Kami dari pengurus terkait dana akan kami upayakan kami cari, baik bantuan dari pihak ketiga atau dari manapun” ungkap wanita berkacamata ini.

Windi menuturkan untuk kesiapan atletnya pihaknya akan terus melaksanakan latihan rutin agar memaksimalkan mental dan fisik atlet.

“Yang jelas kita akan terus latihan disini, mempersiapkan fisik dan lebih memantapkan teknik mereka,” ungkapnya.

Ia berharap atlet yang bertanding nanti tetap mengerahkan kemampuan dengan maksimal.

“Sehingga mendapatkan pengalaman tanding, untuk pengasahan mental dan hal baru yang baik dan positif” tandasnya.

Diketahui, dalam kejurnas di Lampung nanti 2 atlet Tabalong, Fikri Aulia Risky akan bertanding di R4 Youth Putra, sedangkan M. Subehi Al Fazar akan bertanding R4 Junior Putra. (Can)

Artikel terkait

Atlet PBSI Tabalong Raih Beasiswa  Indihome Badminton Gideon Academy

TANJUNG, kontrasonline.com -  Ervin Mauladhani salah satu atlet Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Tabalong mendapatkan kesempatan "emas" berlatih di Indihome Badminton Gideon Academy di...

Bonus Atlet Porprov dan Peparprov Tabalong “Cair” Bulan Maret

TANJUNG, kontrasonline.com - Bonus atlet yang berprestasi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI serta Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) IV tahun lalu akan segera dicairkan...

Tabalong Targetkan Masuk Enam Besar di Popda Provinsi Kalsel

TANJUNG, kontrasonline.com - Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Tabalong terus berbenah jelang gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat provinsi tahun ini. Berbagai persiapan...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Curi Pipa Milik PDAM, Dua Warga Ini Diringkus Polisi Tabalong

TANJUNG, kontrasonline.com - Jajaran Polsek Murung Pudak berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan (curat) yang terjadi areal instalasi pengolahan air milik PT.Air Minum Tabalong...

“Bercukur Beramal” Cara Tabalong Barber Squad Bantu Yatim Piatu Dan Kaum Dhuafa

TANJUNG, kontrasonline.com - Di bulan suci Ramadhan umat Islam "berlomba-lomba" melakukan kebaikan salah satunya melalui amal perbuatan atau sedekah. Seperti yang dilakukan Tabalong Barber...

Menakar Kritik BEM UI ke DPR

Oleh: Kadarisman (Presidium Majelis Daerah KAHMI Tabalong) Kritik bukan hal tabu dalam peradaban kehidupan, terlebih dalam negara demokratis. Kritik adalah bagian usaha manusia untuk mengemukakan...

Ingin “Unduh” Dana Pembangunan Langgar/Mesjid Di Pemkab Tabalong, Ini Syaratnya

Permohonan bantuan lewat mekanisme Musrenbang akan diprioritaskan TANJUNG, kontrasonline.com - Bagi warga Bumi Saraba Kawa khususnya Panitia yang ingin "mengunduh" bantuan dana dari Pemda untuk...

Korsleting Listrik Jadi Penyebab Kebakaran Di Tangki Hijau Tabalong, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

TANJUNG, kontrasonline.com - Penyebab kebakaran di tangki hijau RT 7 kelurahan Belimbing Raya kecamatan Murung Pudak akhirnya diketahui. Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian melalui PS...
error: Maaf, Content is protected !!