Sambut IKN, Tabalong Aktifkan Kembali Pasar Hewan

TANJUNG, kontrasonline.com – Pemerintah kabupaten Tabalong mengaktifkan kembali pasar hewan Jaro.

Pasar yang sempat “mati suri” selama 12 tahun itu kini sudah mulai beroperasi kembali.

Plt. Kepala Dinas Pertanian Tabalong, Syam’ani menyampaikan pasar tersebut tidak aktif karena terkendala kehabisan stok Sapi.

“Berdasarkan pengalaman tahun awal pembukaan 2010 lalu, pembukaan kali ini kita coba siasati dengan bermitra pada pedagang hewan dan jagal termasuk perusahaan dibidang peternakan kita ajak bersama-sama untuk meramaikan pasar hewan ini” ujarnya saat dijumpai di pasar hewan Jaro, Sabtu (23/10).

Syam’ani menerangkan tujuan dioperasikannya kembali pasar tersebut salah satunya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat terutama peternak dan pedagang hewan.

“Keberadaan pasar ini kami harapkan memberi dampak terhadap semangat para peternak untuk terus mengembangkan Sapi karena adanya fasilitas pasar ini akan mempermudah mereka untuk memasarkan hewannya” jelasnya.

Ia membeberkan pasar hewan Jaro dioperasikan kembali guna memenuhi kebutuhan daging sapi di Tabalong serta menyongsong keberadaan ibukota negara baru di Penajam Paser Utara.

“Kebutuhan daging sapi untuk konsumsi dalam satu tahun di Tabalong kurang lebih 4 ribu ekor, sementara yang bisa kita penuhi dari daerah hanya sekitar 600 ekor, masih sangat tergantung dari pasokan luar sekitar 3.400 ekor” bebernya.

Ia pun mengatakan adanya pasar hewan ini para pedagang maupun pembeli akan mendapat harga yang lebih baik.

“Pasar dekat, selama ini mereka kalau mau menjual atau membeli sapi harus mendatangi pasar hewan di daerah luar seperti di Pelaihari, dengan adanya pasar ini mereka bisa mengurangi biaya angkut” ujarnya.

“Karena sudah bisa mengurangi biaya angkut paling tidak pedagang maupun pembeli bisa mendapatkan harga yang lebih rendah karena ada efisiensi” tandasnya. (Can)

Artikel terkait

AKtifitas Pasar Tanjung Normal Menjelang Kunjungan Presiden

TANJUNG, kontrasonline.com - Meski Presiden RI Joko Widodo akan mengunjungi Pasar Tanjung, aktifitas warga untuk kepasar rakyat ini tdak begitu menemui kendala. Warga masih bebas...

Harga Sembako Melambung, Pasar Murah Diserbu Warga Tabalong

TANJUNG, kontrasonline.com - Pasar murah yang digelar selama tiga hari di plaza Umaiyah diserbu warga. Kegiatan yang dilaksanakan pemerintah provinsi menggandeng pemerintah kabupaten Tabalong itu...

Pasar Murah akan Digelar di Tabalong, Catat Tanggalnya

TANJUNG, kontrasonline.com - Operasi pasar murah akan digelar di kabupaten Tabalong dalam waktu dekat. Tak seperti biasanya, kali ini pasar murah akan dilaksanakan selama tiga...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Bupati Tabalong Ingin Desa Burum Dikenal Sebagai Penghasil Durian dan Pampakin

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani ingin desa Burum kecamatan Bintang Ara dikenal sebagai penghasil Durian dan Pampakin. Hal itu Ia sampaikan saat...

Pemkab Tabalong Bantu Uang Tunai Tiga Rumah Ibadah Di Bintang Ara

TANJUNG, kontrasonline.com - Tak hanya menghadiri silaturrahmi dengan MUI kecamatan Bintang Ara, jajaran pemerintah kabupaten Tabalong juga memberikan bantuan untuk sejumlah rumah ibadah di...

Bupati Tabalong Kenang Perjuangannya Bersama Tokoh Dan Warga Bintang Ara

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani tak bisa melupakan perjuangan di kecamatan Bintang Ara yang mana mengantarkan Ia untuk memimpin Tabalong dua...

Kapolres Tabalong Nyatakan Kamtibmas Di Bintang Ara Kondusif

TANJUNG, kontrasonline.com - Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian menyatakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah kecamatan Bintang Ara dalam keadaan kondusif. Hal itu...

Kunjungan Komisi II DPRD dan Kepala Dispersip Batola Diskusikan Pengembangan Perpus

TANJUNG, kontrasonline.com - Tak hanya melakukan dialog, kunjungan kerja Komisi II DPRD dan Kepala Dispersip Batola, Siti Aminah ke Tabalong juga secara langsung melihat...
error: Maaf, Content is protected !!