KONI Tabalong Diminta Berikan Perhatikan ke Cabor

TANJUNG, kontrasonline.com – Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani meminta agar KONI Tabalong bisa memberikan perhatian kepada cabor-cabor di tengah Pandemi Covid-19.

“Pembinaan itu dimulai dari perhatian, itu bentuk wujud nyata dari perhatian pengurus cabor dan atlet-atlet yang dibinanya, mudah-mudahan pandemi ini segera berakhir sehingga kita bisa melakukan persiapan-persiapan menghadapi Porprov nanti, jadi kita bisa mempertahankan posisi kita di peringkat ketiga” ucapnya saat pelepasan atlet Tabalong di halaman Setda Tabalong, Senin (13/9).

Ia memahami kondisi KONI Tabalong agak susah melakukan kegiatan-kegiatan terkait pembinaan atlet di cabor-cabor.

“Karena kita sama-sama mengetahui dampak dari pandemi covid 19 semuanya terpangkas termasuk untuk kegiatan olahraga, mudah-mudahan ini bisa dipahami ketika kondisinya normal kita terus akan menyesuaikan apa yang menjadi kebutuhan pembina dalam jangka panjang” ucapnya lagi.

Kepada dua atlet yang akan mengikuti PON di Papua Anang berharapn mereka dapat meraih medali emas.

“Kalau kalian bisa mengukir prestasi terbaik, bisa meraih medali emas maka orang semuanya akan ikut bangga” ujar Anang .

Ia berpesan agar para atlet bisa membawa panji-panji kehormatan kabupaten Tabalong dan Kalimantan Selatan di PON nanti.

“Raihlah prestasi terbaik, kalau kalian berdua bisa meraih prestasi terbaik berarti kalian berdua sudah mengukir sejarah terbaik sebagai atlet di PON Papua” pesannya.

Anang mengungkapkan dua atlet yang berangkat ke Papua ini menjadi kebanggaan dan kehormatan bagi Bumi Sarabakawa.

“Dua atlet ini bisa menjadi sumber motivasi bagi atlet yang lain terkhusus bagi atlet kita di kabupaten Tabalong” ungkapnya.

Atlet yang dikirim ke Papua ini tidak bisa dijadikan sebagai ukuran bahwa Tabalong berhasil atau tidak berhasil dalam pembinaan.

“Karena baik PON maupun event-event lainnya ada pembatasan-pembatasan” pungkasnya. (can)

Artikel terkait

Atlet PBSI Tabalong Raih Beasiswa  Indihome Badminton Gideon Academy

TANJUNG, kontrasonline.com -  Ervin Mauladhani salah satu atlet Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Tabalong mendapatkan kesempatan "emas" berlatih di Indihome Badminton Gideon Academy di...

Bonus Atlet Porprov dan Peparprov Tabalong “Cair” Bulan Maret

TANJUNG, kontrasonline.com - Bonus atlet yang berprestasi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI serta Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) IV tahun lalu akan segera dicairkan...

Tabalong Targetkan Masuk Enam Besar di Popda Provinsi Kalsel

TANJUNG, kontrasonline.com - Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Tabalong terus berbenah jelang gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat provinsi tahun ini. Berbagai persiapan...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Bupati Tabalong Sampaikan LKPJ Tahun 2022, Realisasi Pendapatan Capai 103,05 Persen

TANJUNG, kontrasonline.com - Minggu Pertama bulan Ramadhan, DPRD Tabalong menggelar Rapat Paripurna. Salah satunya terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati dan Wakil Bupati Tabalong tahun...

Curi Pipa Milik PDAM, Dua Warga Ini Diringkus Polisi Tabalong

TANJUNG, kontrasonline.com - Jajaran Polsek Murung Pudak berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan (curat) yang terjadi areal instalasi pengolahan air milik PT.Air Minum Tabalong...

“Bercukur Beramal” Cara Tabalong Barber Squad Bantu Yatim Piatu Dan Kaum Dhuafa

TANJUNG, kontrasonline.com - Di bulan suci Ramadhan umat Islam "berlomba-lomba" melakukan kebaikan salah satunya melalui amal perbuatan atau sedekah. Seperti yang dilakukan Tabalong Barber...

Menakar Kritik BEM UI ke DPR

Oleh: Kadarisman (Presidium Majelis Daerah KAHMI Tabalong) Kritik bukan hal tabu dalam peradaban kehidupan, terlebih dalam negara demokratis. Kritik adalah bagian usaha manusia untuk mengemukakan...

Ingin “Unduh” Dana Pembangunan Langgar/Mesjid Di Pemkab Tabalong, Ini Syaratnya

Permohonan bantuan lewat mekanisme Musrenbang akan diprioritaskan TANJUNG, kontrasonline.com - Bagi warga Bumi Saraba Kawa khususnya Panitia yang ingin "mengunduh" bantuan dana dari Pemda untuk...
error: Maaf, Content is protected !!