Tahun Ini Berikan hadiah Sepeda Motor
TANJUNG, kontrasonline.com – Anda pelanggan PDAM Tabalong dan ingin mendapatkan hadiah berupa sepeda motor dan hadiah menarik lainnya?
Simak penjelasan Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tabalong, Abdul Bahid berikut ini.
Bahid menuturkan untuk memberi reward kepada pelanggan yang disiplin alias tepat waktu membayar tagihan air, pihaknya memberikan undian berhadiah.
“Undian berhadiah setiap tahun kita lakukan, namun untuk tahun ini hadiah utamanya berupa sepeda motor” terangnya pada kontrasonline.com baru – baru ini diruang kerjanya.
Ada syarat bagi pelanggan yang diikutsertakan dalam undian.
“Pelanggan yang diikutkan dalam undian adalah mereka yang rutin membayar tagihan diawal bulan dari tanggal 1 hingga tanggal 10 selama 12 bulan berturut – turut atau selama satu tahun penuh” bebernya.
Pengundian sendiri dilakukan setiap akhir tahun.
“Hadiah lain juga ada seperti Kulkas, Televisi, kipas angin, payung dan sebagainya” tambahnya.
Cara ini pun terbilang cukup epektif menarik minat pelanggan untuk membayar tagihan air diawal bulan.
“Pelanggan yang membayar tagihan dari tanggal 1 hingga tanggal 10 rata – rata jumlahnya 35 persen, dulu mencari 10 persen saja susah sekali” ucapnya sambil tersenyum.
Sekarang pelanggan juga mendapat kemudahan dalam membayar tagihan air.
“Pembayaran bisa dilakukan di Kantor Pos, Bank, SMS Banking, Shopee dan lain – lain, makanya di akhir tanggal 20 pelanggan tidak lagi membludak ke PDAM untuk bayar tagihan” bebernya.
PDAM juga akan berupaya meningkatkan hadiah yang diundi.
“Kita naikkan terus hadiahnya, seiring peningkatan pendapatan sehingga bisa disisihkan (untuk hadiah), anggap sebagai bagian dari promosi” pungkasnya.(Boel)