Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan ke 57
TANJUNG, korankontras.net – Dalam rangka memperingati hari Bakti Pemasyarakatan ke 57, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Tanjung melaksanakan bakti sosial.
Mengusung tema “Akselerasi Adaptasi, Pemasyarakatan PASTI Maju”, baksos Lapas Tanjung tersebut menyasar panti Asuhan Husnul Khuluq, Yayasan Hidayatullah Tabalong, Jum’at (16/4).
Kalapas Tanjung, Heru Yuswanto menyampaikan dalam baksos tersebut mereka menyerahkan beberapa sembako.
“Sembako yang disumbangkan berupa beras, telur, mie instan, sirup, susu dan lainnya” ujarnya.
Penyerahan sembako itu langsung diserahkan Kalapas Tanjung, Heru Yuswanto dan diterima oleh Kepala Yayasan Hidayatullah Tabalong.
Heru menambahkan kegiatan baksos ini merupakan rangkaian peringatan hari Bakti Pemasyarakatan Ke-57.
“Ini diselenggarkan dengan maksud untuk tetap menjaga semangat perubahan dan terus memotivasi untuk terus melakukan inovasi dalam mencapai tujuan sistem pemasyarakatan sebagaimana dilakukan oleh para pendahulu Pemasyarakatan” tandasnya. (Can)