Lebih Hemat, MTQ di Tanta akan Dijadikan Model

TANJUNG, korankontras.net – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke 46 tingkat kabupaten yang dilaksanakan di kecamatan Tanta tahun ini digelar secara sederhana.

Kesederhanaan kegiatan ini dikarenakan pelaksanaan digelar pada saat masa pandemi Covid-19.

MTQ kali ini dibuat berbeda dengan pelaksanaan sebelumnya yaitu dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

Seperti pemondokan untuk kafilah tidak ada disediakan, kemudian para peserta dan dewan hakim hanya disediakan rumah singgah dan tidak diinapkan.

Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani mengatakan pelaksanaan MTQ ke 46 kecamatan Tanta ini bisa menjadi model pelaksanaan kegiatan MTQ mendatang.

“Saya melihat ini bisa kita jadikan model karena lebih efesien, seremonial kita pangkas habis-habisan tetapi tidak mengurangi kegiatan Musabaqahnya” katanya saat membuka MTQ ke 46 tingkat kabupaten di Mesjid Noor Tanta, selasa (23/2).

Anang mengungkapkan apabila MTQ ini bisa dijadikan model pelaksanaan akan datang, maka dana bisa diarahkan untuk pembinaan.

“Saya yakin apabila ini bisa dijadikan model, kalau kondisi sudah normal, lebih banyak dana bisa kita arahkan untuk pembinaan sehingga kita bisa meraih prestasi terbaik dalam kegiatan MTQ tingkat provinsi maupun Nasional” ungkapnya.

MTQ kali ini, Ia berharap agar dewan hakim dan juri bisa memberikan penilaian objektif.

“Karena objektifitas dewan hakim dan juri sangat menentukan keberhasilan serta kualitas pelaksanaan MTQ kali ini” tutupnya.

Diketahui, kegiatan MTQ ke 46 di kecamatan Tanta mulai dilaksanakan tanggal 23 hingga 26 Februari 2021. Dalam pelaksanaan ini, setidaknya ada 353 peserta yang ikut terdiri dari 183 peserta putra dan 170 peserta putri. (Can)

Artikel terkait

5 Program Prioritas Musrenbang RKPD Tabalong Tahun 2024

TANJUNG, kontrasonline.com - Ada lima prioritas daerah tahun 2024 yang dipaparkan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD kabupaten Tabalong. Kepala Bappedalitbang Tabalong, H M Noor...

Mampu Tangani Covid-19, Pemkab Tabalong Sabet Penghargaan PPKM Award 2023

TANJUNG, kontrasonline.com - Tahun 2023 menjadi tahun yang membanggakan bagi kabupaten Tabalong, pasalnya daerah berjuluk Bumi Saraba Kawa ini kembali menorehkan prestasi. Tahun ini tak...

Bupati Tabalong Buka Muktamar Rabithah Melayu Banjar Pertama

TANJUNG, kontrasonline.com - Muktamar Rabithah Melayu Banjar ke 1 yang dilaksanakan di Tabalong resmi dibuka. Pembukaan tersebut langsung dilakukan oleh Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Bupati Tabalong Ingin Desa Burum Dikenal Sebagai Penghasil Durian dan Pampakin

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani ingin desa Burum kecamatan Bintang Ara dikenal sebagai penghasil Durian dan Pampakin. Hal itu Ia sampaikan saat...

Pemkab Tabalong Bantu Uang Tunai Tiga Rumah Ibadah Di Bintang Ara

TANJUNG, kontrasonline.com - Tak hanya menghadiri silaturrahmi dengan MUI kecamatan Bintang Ara, jajaran pemerintah kabupaten Tabalong juga memberikan bantuan untuk sejumlah rumah ibadah di...

Bupati Tabalong Kenang Perjuangannya Bersama Tokoh Dan Warga Bintang Ara

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani tak bisa melupakan perjuangan di kecamatan Bintang Ara yang mana mengantarkan Ia untuk memimpin Tabalong dua...

Kapolres Tabalong Nyatakan Kamtibmas Di Bintang Ara Kondusif

TANJUNG, kontrasonline.com - Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian menyatakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah kecamatan Bintang Ara dalam keadaan kondusif. Hal itu...

Kunjungan Komisi II DPRD dan Kepala Dispersip Batola Diskusikan Pengembangan Perpus

TANJUNG, kontrasonline.com - Tak hanya melakukan dialog, kunjungan kerja Komisi II DPRD dan Kepala Dispersip Batola, Siti Aminah ke Tabalong juga secara langsung melihat...
error: Maaf, Content is protected !!