TANJUNG, korankontras.net – Tenaga kesehatan kabupaten Tabalong sudah siap mendapatkan vaksinasi pertama pada awal bulan februari.
“sementara ini belum ada yang menyatakan menolak di vaksin dari nakes Tabalong” ucap Kepala Dinas Kesehatan, dr. Taufiqurrahman Hamdie kepada korankontras.net pada rabu petang (27/1).
Menurutnya pada hari H nanti selama nakes dalam kondisi sehat atau ada kontra indikasi maka semuanya siap di vaksin.
Taufiq sendiri mengatakan kalau Ia akan menjadi salah seorang yang pertama di vaksin pada februari nanti.
Sebagai orang yang akan di vaksin Taufiq merasa biasa aja, tidak ada keraguan atau apapun.
“Kalau kita ingin sehat dan terhindar dari covid 19 sudah sewajarnya salah satu upaya adalah mendaptkan vaksinasi, bukan takut atau ragu ragu” ujarnya.
Saat pandemi, imbuhnya disiplin menjalankan prokes dan mendapatkan imunisasi merupakan upaya untuk mepercepat memutus rantai penularan agar pandemi cepat berakhir.
“Vaksinasi ini sama dengan vaksinasi yang lazim diberikan pada bayi dan balita sehingga kita harus menyadari betul manfaatnya baik untuk diri kita maupun orang lain” imbaunya.
Juru Bicara Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tabalong, Gt Judid Ihsan Permana mengatakan vaksin akan sampai di Tabalong pada kamis malam (28/1) sebanyak 2.960 untuk dua kali dosis penyuntikan.
“Vaksinakasi dilaksanakan di 18 Puskesmas, satu RSUD, satu RSPT, empat klinik swasta dan satu klinik Polres” pungkasnya. (kts)