Pramuka Saka Bakthi Husada akan Dilibatkan Penerapan Prokes di Masyarakat

Pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan Satuan Karya (Saka) Pramuka Saka Bakti Husada Kabupaten Tabalong Dilantik

TANJUNG, korankontras.net – Pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan Satuan Karya (Saka) Pramuka Saka Bakti Husada Kabupaten Tabalong Masa Bakti 2020-2024 di lantik pada Rabu (16/12) di gedung Pusat Informasi Pembangunan, Tanjung.

Pelantikan dilakukan Ketua Harian Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tabalong, H Yuhani.

Yuhani menyampaikan dengan dilantiknya Pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan Satuan Karya Pramuka Saka Bakti Husada Tabalong, Gerakan Pramuka di Bumi Saraba Kawa ini dapat lebih berkembang  kedepannya.

“Serta berhasil melahirkan generasi yang bermanfaat bagi masyarakat, amanah dan berakhlakul karimah, memiliki jiwa kepemimpinan yang andal serta mampu menunjukkan kinerja yang lebih baik dari sebelumnya” ujarnya.

Ia menjelskan untuk membentuk tenaga kader pembangunan kesehatan tugas Pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan dalam membekali dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang kesehatan kepada Satuan Karya Pramuka Saka Bakti Husada Kabupaten Tabalong,

“hal itu merupakan bagian penting dari pembangunan nasional” tutur Yuhani

Sementara itu, Ketua Majelis Pembimbing Saka Pramuka Bakti Husada Tabalong, dr Taufiqurrahman mengatakan selama ini kegiatan Saka Pramuka Bakti Husada sudah berjalan dengan bagus.

“Itu bisa lebih kita tingkatkan lagi dan lebih melebar lagi ke hal-hal yang lain” katanya.

Taufiq juga mengungkapkan ke depan para anggota pramuka yang tergabung Saka Bakti Husada ini akan terus ditingkatkan perannya dalam hal peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

Pihaknya akan melibatkan anggota Saka Bakti Husada dalam kegiatan Dinas Kesehatan Tabalong, baik itu kegiatan upaya promotif maupun preventif.

“Implementasinya mereka kita libatkan terutama dalam kondisi pandemi ini, bagaimana meraka para anggota saka ini ikut terlibat dalam penerapan protokol di masyarakat” pungkas Taufiq. (Rel/Can)

Artikel terkait

Bela Anak – Anak Palestina, Sekolah Dasar di Tabalong Ramai Berdonasi

TANJUNG, kontrasonline.com - Banyaknya korban jiwa pada anak - anak dan warga sipil lainnya akibat agresi penjajah, Israel terhadap tanah Palestina di Gaza, membuat ...

FPTI Tabalong Bantu Benahi Dinding ACP Stadion Jatuh Akibat Angin Kencang

TANJUNG, kontrasonline.com - Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Tabalong lakukan pembersihan dinding Aluminium Composite Panel (ACP) menjuntai membahayakan pengunjung di halaman Stadion Pembataan, Rabu...

H. Sani Kembali Pimpin Pemuda Pancasila Tabalong

TANJUNG, kontrasonline.com - H. Norhasani kembali dipercaya memimpin Pemuda Pancasila (PP) kabupaten Tabalong. Hal itu diketahui setelah diadakan Musyawarah Cabang ke VII Pemuda Pancasila kabupaten...

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Awasi Pemilu 2024, Bawaslu dan Polres Tabalong Teken Perjanjian

TANJUNG, kontrasx.com - Bawaslu dan Polres Tabalong meneken kerjasama terkait pengawasan pemilu dan pemilihan 2024. Perjanjian kerjasama ini langsung ditandatangani Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian...

DPMD Tabalong Konsep Raperbup Pakaian Dinas Aparat Desa

TANJUNG, kontrasonline.com - Peraturan keseragaman dalam hal pakaian dinas Kepala Desa dan BPD beserta aparatnya, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tabalong sedang membuat...

2024 Raperda Masyarakat Hukum Adat Jadi Prioritas

TANJUNG, kontrasonline.com - . Salah satu Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang menjadi prioritas di tahun 2024 dan sudah diparipurnakan adalah menyangkut pengakuan, perlindungan dan...

KPK Sambangi Tabalong, Ada Apa?

TANJUNG, kontrasonline.com - Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) menyambangi kabupaten Tabalong, Selasa (14/11). Kedatangan KPK ke Bumi Saraba Kawa tersebut untuk menggelar sosialisasi...

18 Raperda di Tabalong Masuk Propemperda 2024, Ada Raperda Hukum Adat

TANJUNG, kontrasonline.com - Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) di Tabalong untuk tahun 2024 diparipurnakan hari ini. Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Tabalong, H....
error: Maaf, konten dilindungi !!