Aplikasi WAKER Mudahkan Aparat Tegakkan Perbup Tabalong No 26

Haruai Paling Tinggi Pelanggaran Masker

TANJUNG, korankontras.net – Semenjak digunakan pada tanggal 1 september 2020 kemarin, aplikasi wajib masker (Waker) hingga hari ini pada pukul 13.45 wita sudah tercatat ada 39 pelanggaran yang terdata.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Diskominfo Tabalong itu mencatat paling banyak pelanggar dari kecamatan Haruai dengan 10 pelanggaran, di mana pelanggaran banyak dikarenakan tidak menggunakan masker.

Kepala Diskominfo Tabalong, Pebriadin Hapiz mengatakan untuk informasi secara realtime, jumlah dan statistik pelanggar per kecamatan yang tercatat di aplikasi waker bisa dicek langsung melalui http://waker.tabalongkab.go.id/.

“Aplikasi ini menghimpun data identitas beserta foto pelanggar, yang disinkronisasikan dengan data kependudukan capil untuk mengetahui jenis pekerjaan pelanggar. ucapnya, Rabu (2/9).

Bahkan apabila ditemukan pelanggar dari anggota keluarga yang bekerja dari unsur TNI, Polri dan ASN maka akan mendapat sanksi langsung dari atasan.

Selama penegakan Perbup, imbuh Hafiz petugas operasi gabungan dibekali aplikasi WAKER saat proses pencatatan pelanggar.

“Hal ini untuk memudahkan pendataan pada saat melakukan penegakan kedisipilinan terhadap Perbup Nomor 26 Tahun 2020 tentang penerapan protokol kesehatan covid 19” katanya.

Ia menjelaskan pembuatan aplikasi tersebut merupakan arahan Bupati Tabalong yang menginginkan adanya sebuah terobosan untuk meringankan proses pencatatan bagi pelanggar Perbup Nomor 26 Tahun 2020.

“Sesuai arahan bupati, kami diminta untuk menyiapkan aplikasinya dan dalam proses pelaksanaan kami berkoordinasi dengan TNI dan Polri, serta unsur terkait lainnya” jelas Kadiskominfo Tabalong.

Dalam pelaksanaannya petugas operasi gabungan yang terdiri dari TNI, Polri dan Satpol PP sudah menghimpun beberapa data pelanggar Perbup yang tersebar di 12 Kecamatan se-Kabupaten Tabalong.

“Berdasarkan Perbup bagi warga Tabalong yang tidak menggunakan masker atau tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19 akan dikenakan sanksi antara lain teguran lisan, diharuskan membeli masker, tidak diperkenankan untuk melanjutkan perjalanan atau kegiatan, dan membersihkan sarana fasilitas umum” pungkasnya. (rel/can)

Artikel terkait

Susun Perencanaan Pembangunan 2025-2045, Pemkab Tabalong Gelar Uji Publik

TANJUNG, kontrasonline.com - Perlindungan lingkungan hidup menjadi dasar rumusan dan implementasi rencana pembangunan daerah. Hal itu disampaikan Sekda Tabalong, Hj. Hamida Munawarah saat membuka uji...

7 Tahun Terakhir, Tren Kasus DBD di Tabalong Terus Menurun

BANJARMASIN, kontrasonline.com – Pemerintah Kabupaten Tabalong terus melakukan segala upaya untuk meminimalisir angka kasus Demam Berdarah (DBD), kini hampir tak ditemukan lagi adanya warga...

Kalsel Sepakat Jadi Gerbang IKN

Bupati Anang : Puji Inisiatif Gubernur Kalsel Paman Birin Jadikan Kalsel Gerbang IKN BANJARBARU, kontrasonline.com – Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor atau Paman Birin...

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Peringati Maulid, H Mawardi Ingatkan Para Pemimpin Tabalong Teladani Nabi Muhammad SAW

TANJUNG, kontrasonline.com - Wakil Bupati Tabalong H. Mawardi ingin para pemimpin di Bumi Saraba Kawa bisa meneladani kepemimpinan Nabi Muhammad SAW. Hal itu Ia sampaikan...

Buruan Daftar! Pemkab Tabalong Adakan Lomba Desain Logo Harjad ke-58

TANJUNG, kontrasonline.com - Pemkab Tabalong mengadakan lomba desain Logo untuk hari jadi kabupaten ke-58. Lomba yang dibuka sejak 18 September tadi berhadiah uang Rp 5...

Aparat Tidak Netral Akan Terjadi Kegaduhan Luar Biasa

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani mengingatkan jajarannya agar menjaga netralitas pada Pemilu dan Pilkada mendatang. Hal tersebut Ia sampaikan saat membuka sosialisasi...

Tabalong Dapat “Jatah” 3.500 Ha Lepas Kawasan Hutan

TANJUNG, kontrasonline.com - Ribuan Hektar kawasan hutan di sejumlah wilayah Tabalong akan dilepaskan. Rencana pelepasan Kawasan hutan tersebut usai pemkab mendapat "jatah" dari program Balai...

Komisi III DPRD Tabalong Pinta PUPR Inventarisir Asset Jalan Pertamina

TANJUNG, kontrasonline.com - Saat Rapat Kerja  dengan Dinas PUPR, Komisi lll DPRD Tabalong meminta untuk dilakukan inventarisir asset milik PT. Pertamina yang menjadi kepentingan...
error: Maaf, konten dilindungi !!