1 Positif Covid-19, 3 orang PDP Di Tabalong

Satu PDP Punya Riwayat Perjalanan Ke Gowa Sulsel

TANJUNG, korankontras.net – Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Tabalong hingga pukul 10.00 wita ini sudah mencapai 3 orang sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) menurun menjadi 173 orang.

 “Satu pasien PDP sudah dirujuk ke RS Ulin, pasien laki – laki berumur 74 tahun warga Muara Harus. Beliau ini kemarin riwayat perjalanannya pernah ikut jamaah Ijtima Gowa Sulsel”  ucap Juru Bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Pemerintah Kabupaten Tabalong, dr Taufiqurrahman saat jumpa pers di Aula Dinkes setempat, Selasa (31/3).

Sedangkan untuk dua PDP lainnya masih dalam kategori ringan, “Dua PDP asal Tanta ini masih gejala ringan dan karantina mandiri di rumah masing – masing” sambungnya.

Sementara PDP asal Tabalong yang lebih dulu dirujuk ke Ulin kini statusnya terkonfirmasi Covid-19.

“Pasien tersebut yang beberapa waktu lalu kita rujuk ke RS Ulin, laki – laki suku jawa yang riwayat perjalanannya baru pulang cuti dari Surabaya, Jawa Timur” ungkap Taufiqurrahman.

Karena yang positif merupakan karyawan tambang berusia 24 tahun pihaknya sudah rapat bersama pihak perusahaan untuk melacak siapa saja yang sudah bersentuhan dengan pasien.

“Kita sudah melacak riwayat kontak yang bersangkutan, jadi ini sudah kita data sekitar 143 orang. Sudah kita screening semua dan hasilnya masih kriteria Orang Tanpa Gejala (OTG)” terangnya.

Namun, pihaknya tetap akan memantau hingga 14 hari kedepan. “Kita menunggu sampai 14 hari dulu, kalau tidak ada gejala berarti riwayat penularan dari pasien tidak ada” jelas Juru Bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Pemerintah Kabupaten Tabalong tersebut.

Kini Pasien Kondisinya Sudah Stabil

Terkait dengan tempat tinggal pasien Jubir mengaku tidak mengetahui persisnya mess mana pasien tinggal.  

“Kita tidak tahu messnya dimana, namun yang harus perlu di sampaikan bahwa dimanapun orang tersebut tinggal penularan daripada Covid ini bukan dari tempat melainkan penularan melalui orang – orang. Pasien ini tertularnya diluar daerah dan di karantinanya di mess” bebernya.

Selain melacak riwayat kontak si pasien, pihak perusahaan juga melakukan penyemprotan disinfektan berkala di mess.

“Setiap hari pihak perusahaan melakukan penyemprotan disinfektan di mess yang menjadi tempat tinggal pasien. Kondisi terkini pasien sudah stabil kita sama-sama berdo’a semoga pasien sembuh dari virus tersebut” pungkasnya. (Can)

Artikel terkait

Layanan Vaksinasi Covid-19 Di Tabalong Kembali Digelar, Disini Lokasinya

TANJUNG, kontrasonline.com - Pemerintah kabupaten Tabalong melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) kembali melaksanakan layanan vaksinasi bagi masyarakat. Layanan ini mulai digelar sejak 6 November tadi, dimana...

Lama Dinanti, 366 Dosis Vaksin Booster Ludes Diserbu Warga Tabalong

TANJUNG, kontrasonline.com - Sejak pagi hari terlihat warga mulai memadati layanan vaksinasi di Taman Menanti Laburan. Warga dari berbagai kalangan itu rela mengantri untuk mendapatkan...

Capaian Vaksinasi Booster di Masyarakat Baru 20 Persen, Nakes Tabalong Terima Booster Kedua

TANJUNG, kontrasonline.com - Vaksinasi booster kedua yang mulai dilaksanakan diberbagai daerah adalah langka untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang saat ini belum berakhir. Hal itu pula...

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Awasi Pemilu 2024, Bawaslu dan Polres Tabalong Teken Perjanjian

TANJUNG, kontrasx.com - Bawaslu dan Polres Tabalong meneken kerjasama terkait pengawasan pemilu dan pemilihan 2024. Perjanjian kerjasama ini langsung ditandatangani Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian...

DPMD Tabalong Konsep Raperbup Pakaian Dinas Aparat Desa

TANJUNG, kontrasonline.com - Peraturan keseragaman dalam hal pakaian dinas Kepala Desa dan BPD beserta aparatnya, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tabalong sedang membuat...

2024 Raperda Masyarakat Hukum Adat Jadi Prioritas

TANJUNG, kontrasonline.com - . Salah satu Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang menjadi prioritas di tahun 2024 dan sudah diparipurnakan adalah menyangkut pengakuan, perlindungan dan...

KPK Sambangi Tabalong, Ada Apa?

TANJUNG, kontrasonline.com - Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) menyambangi kabupaten Tabalong, Selasa (14/11). Kedatangan KPK ke Bumi Saraba Kawa tersebut untuk menggelar sosialisasi...

18 Raperda di Tabalong Masuk Propemperda 2024, Ada Raperda Hukum Adat

TANJUNG, kontrasonline.com - Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) di Tabalong untuk tahun 2024 diparipurnakan hari ini. Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Tabalong, H....
error: Maaf, konten dilindungi !!