TANJUNG, korankontras.net – Kemeriahan Hari Jadi Tabalong ke 54 mulai berasa di bumi sarabakawa, aneka lomba sudah mulai digelar seperti lomba fashion show.
Bertajuk Pelangi Fashion Show yang diadakan Dinas Pemuda Dan Olahraga Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Tabalong di Expo Center Tanjung, Jum’at malam (22/11) diikuti 23 peserta dari berbagai sekolah.
“Peserta
berumur antar 16 sampai 20 tahun, rata – rata yang mendaftar dari golongan
pelajar” ucap Plt Kepala Disporapar, Tumbur P Manalu saat ditemui awak korankontras.net
Ia memaparkan Kegiatan
yang mereka adakan bertujuan untuk memeriahkan Hari Jadi ke 54 Kabupaten
Tabalong.
“Selain untuk memeriahkan Hari Jadi tersebut, kita juga memberikan kesempatan kepada seluruh masyarakat Tabalong khususnya pelajar untuk turut berpartisipasi secara langsung dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Tabalong dalam bentuk kegiatan fashion show ini” terangnya.
Tumbur berharap bagi pelajar yang mengikuti kegiatan ini mendapatkan pengalaman mengikuti lomba fashion show ini.

“Jadi kedepannya kalau mereka mengikuti kegiatan seperti ini, mereka sudah mempunyai pengalaman dan jam terbang” tandasnya.
Sementara, peserta yang berasal dari desa Ampukung dan Paliat, Wafa Nor Annisa (17) dan Nadya Awalia (16) mengatakan dengan adanya kegiatan ini bisa menambah pengalaman serta dapat mengasah kemampuan mereka dalam bidang fashion show.
“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan bisa mewadahi kegiatan anak muda khususnya dibidang fashion show” harap mereka.
Dalam gelaran ini yang keluar sebagai pemenang berdasarkan hasil penilaian juri yakni juara satu di raih Noramelia Sari, juara kedua Dara Riska serta uara ketiga atas nama Monalisa Susanti.
Masing – masing pemenang mendapatkan uang pembinaan sebesar 1,5 juta rupiah untuk juara pertama, juara kedua 1,2 juta sedangkan juara ketiga mendapatkan uang pembinaan 1 juta rupiah. (Can)