TANJUNG, korankontras.net – TK/TPA Khairul Waritsin menggelar batamat Al – Qur’an serta pawai obor dalam rangka Gema Muharram di desa Nawin kecamatan Haruai, Sabtu malam.
Acara diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari betamat Al – Qur’an, pawai obor serta sepeda hias dengan rute pawai dari RT 08 sampai RT 04 dan di ikuti oleh 300 santri dan santriwati.
Kegiatan tesebut juga dibantu oleh Karang Taruna Pemuda Mandiri Berkarya dan BPK setempat.

“Kegiatan seperti sangat diharapkan pemuda kampung di tengah zaman serba online dan game, anak – anak desa Nawin serta para ustadz dan ustazah bisa mengimbangi dan tetap bertahan dengan kegiatan – kegiatan islami” ucap salah satu warga desa Nawin, Aidil Rifanor saat dikonfirmasi.
Ia mengharapkan kegiatan seperti ini tiap tahunnya bisa terus diselenggarakan.
“Kami berharap kegiatan seperti ini tiap tahunnya tetap dilaksanakan agar anak – anak di desa Nawin tidak tergerus oleh perkembangan zaman” pungkasnya. (Can)