Tanah Bermasalah, Pembangunan Terhenti

TANJUNG,Koran Kontras.net- Tak jelasnya status tanah di wilayah Mabu’un khususnya di RT. 01, 03, 04, 12 dan 20 dengan luas total hampir 100 Ha berdampak pembangunan dikawasan itu juga terhambat.

“Di wilayah tersebut pembangunan terhenti karena posisi tanah tidak jelas, lahan tidak punya legalitas sehingga pemda pun tidak bisa membangun apa-apa” ungkap Kepala bidang (kabid) Pertanahan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkim) kabupaten Tabalong,  Kurniawan Basuki, Rabu (18/09).

Basuki mencontohkan, di depan pusat kuliner tidak ada “aktifitas” apa-apa, bahkan Jalan Pelita tidak ada yang tembus ke Jalan A.Yani karena persoalan ini.

” Dinas PUPR juga tidak berani melakukan pembangunan kalau legalitas tanahnya belum jelas” tandasnya.

Basuki sendiri pun belum bisa memastikan apakah persoalan tanah tersebut terkait tumpang tindih kepemilikannya.

” hanya posisinya saja yang tidak pas, program berjalan tidak selesai, ada yang bertahan dengan konsep yang dulu dan ada yang bergeser ke konsep atau desain baru, ini yang coba kita lihat permasalahannya dan kita tata” ujarnya beralasan.

Menurutnya  penyelesaian persoalan ini tertunda karena belum punya skema penyelesaian, kalau sekarang skemanya bagus dan lebih berani sepanjang ada kesepakatan pemilik tanah, sepakat lahannya di tata kembali meski ada pengurangan dan perubahan luasan lahan.

Tim lapangan sudah bergerak dan menyampaikan persoalan ini ke warga di tingkat RT.

“Sudah beberapa kali sosialisasi di tingkat RT yang juga di hadiri beberapa pemilik lahan” imbuhnya.

Bahkan sambungnya lagi, tim berencana untuk sosialisasi di RT bersangkutan sekaligus mengundang pemilik lahan untuk mencari penyelesaian.

Sejauh ini, sambung Basuki, menurut laporan tim di kelurahan Mabu’un warga menyambut antusias rencana penyelesaian persoalan tanah ini karena masyarakat pemilik lahan juga menganggap hal ini menjadi masalah, objek tidak jelas dan subjek juga mereka ragukan legalitasnya.

“Kami juga mohon dukungan masyarakat untuk menyelesaikan persoalan ini” pintanya.

Jika  ini bisa selesai, Insya allah semua biayanya di tanggung pemerintah, pemilik lahan tidak perlu mengeluarkan biaya, pungkas Basuki.(Boel).

Artikel terkait

Ketua DPRD Tabalong Ingin Atlet Popda Berprestasi Diberi Bonus

TANJUNG, kontrasonline.com - Perjuangan atlet Bumi Saraba Kawa di ajang Popda Kalsel 2023 di Banjarmasin turut disaksikan langsung Ketua DPRD Tabalong, H. Mustafa. "Tetes keringat"...

Sebelum Mundur, Bupati dan Wabup Tabalong yang Saling Melengkapi

TANJUNG, kontrasonline.com - Selama lebih dari empat tahun didampingi H. Mawardi, Bupati Tabalong H. Anang Syakhfiani memiliki  kenangan dan kesan mendalam. "Jujur, saya merasa ringan....

Bupati Tabalong : Mundurnya Wabup Sebuah Dinamika dalam Pemerintahan

TANJUNG, kontrasonline.com – Tidak ada yang mengejutkan bagi Bupati Tabalong atas mundurnya H Mawardi dari jabatan Wakil Bupati. Bupati Tabalong H. Anang Syakhfiani mengatakan mundurnya...

tetap terhubung

8,590FansSuka
3,370PengikutMengikuti

Berita Terkini

Warga Desa Uwie Jaga Tradisi Sedekah Bumi

TANJUNG, kontrasonline.com - Tradisi sedekah bumi yang dilaksanakan warga desa Uwie kecamatan Muara Uya menjadi salah satu acara tahunan sebagai bentuk rasa syukur masyarakat...

Hipmi Tabalong Salurkan 15 Ribu Bibit Cabai Tiung Tanjung ke Masyarakat

TANJUNG, kontrasonline.com - 15 ribu bibit cabai tiung Tanjung dibagikan Hipmi Tabalong di wilayah Utara Bumi Saraba Kawa. Bibit tiung Tanjung dibagikan secara simbolis oleh...

Tabalong Minta Dukungan Kementan Promosikan Cabai Tiung Tanjung

TANJUNG, kontrasonline.com - Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani yakin Tiung Tanjung menjadi Cabai pilihan di Indonesia. Hal itu ia ungkapkan usai pencanangan kampung benih Tiung...

Dua Residivis Narkotika Berulah, Polisi Tabalong Tangkap Kembali Para Pelaku

TANJUNG, kontrasonline.com - Petugas gabungan Polres Tabalong berhasil meringkus dua pria diduga terkait kepemilikan narkotika. Dua pria yang diamankan ini merupakan residivis dalam kasus yang...

Jalin Hubungan dengan Media, PT. Adaro Gelar Press Tour

SEMARANG, kontrasonline.com - PT Adaro Indonesia bersama mitra kerja menggelar press tour bersama awak media kabupaten Tabalong dan Barito Selatan ke kota Semarang Jawa...
error: Maaf, Content is protected !!