ketua Pansus DPRD Tabalong tentang PT.Conch, Kusmadi Uwis,SE meminta semua pihak bersabar menunggu hasil kerja mereka.
Ia berjanji dalam waktu dekat ini pansus akan mengeluarkan rekomendasi hasil dari kerja mereka selama ini menggali permasalahan adanya PT. Conch di bumi sarabakawa.
” tunggu waktunya , kan tinggal beberapa hari lagi karena tanggal 5 maret habis batas pansus” jelasnya kepada korankontras.net via WA.
Uwis juga mengatakan tidak akan memperpanjang masa pansus sebab semuanya sudah siap tinggal menyampaikan rekomendasi pada sidang paripurna DPRD Tabalong.
Menanggapi keinginan Forkod LSM Tabalong diadakan voting secara terbuka, Ia mengatakan belum mengkomunikasikan dengan 14 anggota pansus lainnya terkait dengan mekanisme pengambilan keputusan pansus.(lee)