sebanyak 23 orang tenaga kesehatan status Pegawai Tidak Tetap (PTT) dari pusat yang betugas di Tabalong akan diseleksi setelah lebaran.
Dari 23 orang PTT pusat tersebut yang akan diseleksi menjadi CPNS terdiri dari 18 orang bidan yang bekerja di desa dan 5 orang dokter yang berada di puskesmas.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah kabupaten Tabalong, Drs. Rijali Noor mengatakan seleksi dilakukan pada bulan juli dengan sistem CAT (COMPUTER ASSISTED TEST).
Kepastian rekrutmen PTT sudah didapat BKD Tabalong dari Kementerian PAN beberapa waktu lalu.
Rijali tidak yakin jika semua PTT akan ikut mendaftar menjadi PNS, “mungkin hanya sebagian saja mereka mau ikut test ” terangnya. (lee)